BABINSA MEMBERIKAN WAWASAN KEBANGSAAN KEPADA PELAJAR SMP YPK 1 KORIDO
Tanglineone (Supiori Selatan)–Bertempat di lapangan SMP YPK 1 Korido Babinsa Koramil 1708-04/Supiori Selatan Sertu Semi Huhing bersama Sertu Hatari memberikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) tentang Bhinneka Tunggal Ika, Pancasila dan Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada siswa-siswi SMP YPK 1 Korido di Kampung Fanindi, Distrik Supiori Selatan, Kabupaten Supiori, Sabtu (30/01/2021).
Sertu Semi Huhing menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program yang harus dilaksanakan oleh aparat teritorial guna menanamkan rasa cinta tanah air terhadap seluruh lapisan masyarakat atau generasi penerus bangsa salah satu diantaranya tentang nilai-nilai sejarah bangsa lndonesia dalam merebut kemerdekaan.
Dengan tujuan memberikan bimbingan dan arahan kepada para siswa-siswi tentang pentingnya menumbuhkan rasa cinta tanah air serta memiliki semangat jiwa Nasionalisme dan semangat dalam mengisi pembangunan bangsa Indonesia, sehingga dapat menumbuh kembangkan jiwa Nasionalisme.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMP YPK 1 Korido Yohanes T. Pasasa menyampaikan "Terima kasih kepada Babinsa Koramil 1708-04/SS karena telah meluangkan waktu untuk memberikan materi tentang pengetahuan Wawasan Kebangsaan kepada siswa-siswi yang ada di sekolah kami dan berharap semoga kegiatan ini terus berjalan agar generasi penerus terutama usia dini bisa menghargai jasa para pahlawan yang telah merebut kemerdekaan bangsa indonesia".(ril)
.
Tidak ada komentar:
Write komentar