Jumat, 08 Januari 2021

Danramil 09/Mauk Bantu Pasang Hebel di Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni

    Januari 08, 2021  


Danramil 09/Mauk Bantu Pasang Hebel di Pembangunan Rumah Tidak Layak Huni


Tanglineone (Kodam Jaya, Tigaraksa) - Membantu kesejahteraan  bagi warganya Danramil 09/Mauk Kodim 0510/Trs Kapten Arh Mulyono bersama Camat Mauk Arief Rachman pasang Hebel dalam pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi Rumah Layak Huni (RLH).


Pemasangan Hebel dalam rangka pembangunan rumah milik Iksan warga Kampung Kebon Raya Desa Banyuasih Kecamatan Mauk Kabupaten Tangerang, Jum'at (08/01/2021).


Dandim 0510/Trs Letkol Inf Bangun I E Siregar melalui Kapten Arh Mulyono Danramil 09/Mauk menjelaskan,  pembangunan rumah menjadi layak huni tersebut merupakan BAZNAS Kecamatan Mauk.


"Saya di sini selain meninjau langsung pembangunan RTLH menjadi RLH, kami bersama camat Mauk Arief Rachman membantu memasang Hebel untuk pembangunan rumah milik bapak Kasan," ujarnya.


Dengan adanya bantuan dari BAZNAS Kecamatan Mauk tersebut kata Danramil di harapkan, Kasan bisa lebih sejahtera dalam menjalankan kehidupan bersama keluarganya.


Sementara, Kasan mengucapkan terimakasih kepada Danramil 09/Mauk dan Camat Mauk yang telah peduli terhadap orang kecil. "Terimakasih ya Pak semoga menjadi amal baik," do'anya.(san) 

No related post available
Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write komentar
© 2014 TANGERANG ONLINE ONE . Designed by Bloggertheme9
Proudly Powered by Blogger.