Pangdivif 2 Kostrad : Mengharapkan Hubungan Silaturahmi dan Kekeluargaan Yang Kuat
Tanglineone (Jakarta) Dalam rangka menjalin keakraban terhadap seluruh Komandan Satuan, Divif 2 Kostrad menyelenggarakan malam keakraban yang merupakan salah satu rangkaian kegiatan Apel Dansat Divif 2 Kostrad tahun 2021 yang digelar di Gedung Sandoyo Madivif 2 Kostrad, Malang. Selasa (23/3/2021).
Acara malam keakraban ini dihadiri Pangdivif 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.A.P., M.Si., M.Tr (Han) yang diharapkan melalui malam keakraban akan terjalin proses komunikasi, sehingga mempermudah koordinasi baik di dalam atau di luar dinas juga dalam pelaksanaan tugas yang dapat optimal dalam membangun Divif 2 Kostrad yang profesional, responsif, modern, adaptif dan berintegritas guna mendukung tugas pokok Satuan.
Pada kesempatan ini, Pangdivif 2 Kostrad menyerahkan Piala dan Piagam penghargaan peserta terbaik Apel Dansat diantaranya Komandan Satuan/Kepala Terbaik, Perwira Staf/Komandan Kompi terbaik, Komandan Peleton terbaik dan Kelompok terbaik.
Pangdivif 2 Kostrad dalam sambutannya mengatakan, “Perwira adalah pilar di tubuh TNI, apabila pilarnya kokoh maka akan kokoh pula TNI AD khususnya Divif 2 Kostrad dan akan mampu menopang seluruh beban yang menjadi tugas dan tanggung jawab sebagai Bhayangkari negara dan bangsa Indonesia di wilayah tanggung jawabnya,” ujarnya.
“Sebaliknya bila pilar itu rapuh, maka akan rapuh pula Divif 2 Kostrad, sehingga tidak akan mampu memikul tugas sebagai Bhayangkari Negara di wilayah tanggung jawabnya,” ungkapnya.
“Saya mengharapkan hubungan silaturahmi dan kekeluargaan diantara kita dapat selalu terjalin kuat, dan dapat menjadi tradisi yang sangat baik serta memiliki nilai sosial dan akar yang kuat, sekaligus dapat menjaga solidaritas dan soliditas keluarga besar Divif 2 Kostrad,” pungkas Pangdivif 2 Kostrad. (Penkostrad).
Tidak ada komentar:
Write komentar