PERERAT KEAKRABAN TNI-POLRI, KODIM 1709/YAWA DAN POLRES YAPEN LAKUKAN LAGA SEPAK BOLA PERSAHABATAN
Tanglineone (Yapen) – Dalam rangka menjaga sinergitas dan memelihara jalinan persaudaraan antara TNI-Polri di wilayah Yapen, Personel Kodim 1709/Yawa dan Polres Kepulauan Yapen mengadakan Pertandingan Sepak bola persahabatan yang berlokasi di Lapangan Sapta Marga Kodim 1709/Yawa Kab. Kepulauan Yapen, Jumat (28/05/2021).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Dandim 1709/Yawa Letkol Inf Leon Pangaribuan, S. H ini turut dihadiri dan diikuti oleh Kapolres Yapen AKBP Ferdyan Indra Fahmi, Kasdim 1709/Yawa Mayor Inf I Made Anjaya, Wakapolres, para Perwira, Bintara dan Tamtama Kodim 1709/Yawa, Polres Yapen dan Kompi Senapan E Yonif RK 753/AVT.
Letkol Inf Leon yang mengambil posisi sebagai kiper, setelah menjalani pertandingan pada babak pertama mengatakan, “Laga bola kaki persahabatan yang terjadi hari ini, tentunya dilakukan atas dasar menjaga Sinergitas, kekompakan, dan tali silaturahmi yang selama ini telah terjalin dengan baik antara Kodim, Polres dan Kipan E 753/AVT, sebagai aparat keamanan yang ada diwilayah Yapen”.
“Tak hanya itu, kegiatan ini juga sangat membantu kami dalam menjaga stamina tubuh agar tetap prima dalam menjalankan tugas-tugas TNI-Polri kedepannya, sebab kita tahu bersama bahwa lewat olahraga yang rutin setiap harinya, kita dapat meningkatkan imunitas tubuh dalam menjaga kesehatan, terutama dalam masa Pandemi Covid-19 saat ini”, sambungnya.
“Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menjaga sinergitas, kekompakan dan solidaritas antara TNI-Polri, sehingga kami dapat bersama-sama menjaga dan mempertahankan stabilitas keamanan dan juga kenyamanan beraktivitas bagi seluruh lapisan masyarakat yang ada diwilayah yang kita cintai dan banggakan ini”, harap Leon.(ril)
Tidak ada komentar:
Write komentar