Minggu, 09 Januari 2022

Lanud Silas Papare Kerahkan Personel Bantu Penanganan Banjir di Jayapura

    Januari 09, 2022  


Lanud Silas Papare Kerahkan Personel Bantu Penanganan Banjir di Jayapura


Tanglineone (Jayapura)- Untuk membantu penanganan banjir di Jayapura, Lanud Silas Papare mengerahkan personelnya untuk membantu warga yang terdampak banjir, Minggu (9/1/2022). 


Hari ini Satgas Penanganan Banjir di Jayapura membangun tenda dan menggelar velbed di Posko Bencana yang bertempat di halaman Masjid Miftahul Jannah, BTN Gajah Mada, Kelurahan Dobonsolo, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura. 


Selain itu, Lanud Silas Papare juga mengirimkan bantuan bahan makanan yang ditujukan kepada warga yang sementara ini mengungsi di pengungsian.


Komandan Lanud Silas Papare Marsma TNI Budhi Achmadi menyampaikan, secara bertahap Lanud Silas Papare akan mengirimkan bantuan, baik logistik maupun penanganan korban bencana alam banjir di titik-titik lokasi yang terdampak banjir. 


"Tim ini akan disiagakan untuk selalu siap memberikan bantuan penanganan banjir di wilayah Kabupaten Jayapura" terang Danlanud. 


Danlanud menyampaikan bahwa apa yang dilakukan oleh para prajurit TNI AU di Lanud Silas Papare dan sekitarnya merupakan wujud kepedulian TNI AU dengan kondisi di lingkungan sekitarnya, yang juga sesuai dengan arahan Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., agar TNI AU dapat hadir untuk membantu dan peduli dengan masyarakat di sekitarnya. 


Kepada seluruh personel, Danlanud juga berpesan agar dapat melaksanakan tugas mulia ini dengan sebaik-baiknya, serta selalu mengutamakan protokol kesehatan dan juga safety sehingga tugas dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar. 


"Karena lokasi yang cukup tersebar dan masyarakat yang mengungsi cukup banyak, maka personel Lanud silas Papare dibagi dalam beberapa tim, yang nantinya tim ini akan membantu penanganan dan pelayanan kepada pengungsi" tambah Danlanud.(ril) 

Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write komentar
Proudly Powered by Blogger.