Tanglineone (Tangerang)- Dalam rangka menjaga silaturahmi dan meningkatkan sinergitas, Serda Kacung Sapiudin, Babinsa Desa Onyam daei Koramil 07/Kresek Kodim 0510/Tigaraksa melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan Herman Staf Desa Onyam dan Andi Tokoh Masyarakat di Kp. Onyam RT. 001/001 di Desa Onyam, Senin (02/10/2023).
Serda Kacung Sapiudin mengatakan, kegiatan komsos ini, dalam rangka mempererat silaturahmi bersama warga di wilayah binaan. Sebagai seorang Babinsa memiliki peran penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan tersebut.
"Komsos ini menjadi momen yang berharga untuk mempererat hubungan antara pihak desa, tokoh masyarakat, dan Babinsa." katanya.
Babinsa menjelaskan pentingnya sinergitas di antara mereka untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik dan terjalinnya silaturahmi yang baik di tengah - tengah warga masyarakat dalam suasana penuh semangat dan kehangatan.
Herman, sebagai Staf Desa Onyam, mengakui peran penting Babinsa dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang keamanan dan ketertiban.
Sementara itu, Andi, sebagai Tokoh Masyarakat di Kp. Onyam, menambahkan bahwa silaturahmi merupakan bagian integral dari kehidupan masyarakat. Dengan terjaganya komunikasi yang baik antara pihak-pihak terkait, maka setiap permasalah dapat diatasi jika semua pihak saling mendukung dan berkolaborasi.
Ditempat terpisah, Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Arh Syarief SB melalui Danramil 07/Kresek Kapten Inf Khoirul mengatakan, komsos yang dilaksanakan bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara Babinsa, Staf Desa, dan Tokoh Masyarakat.
"Melalui komsos, tentunya dapat dibahas terkait keamanan dan pemberdayaan masyarakat melalui pembinaan sekaligus sarana mempererat tali silaturahmi dan membangun rasa persatuan di antara warga desa." jelasnya.
"Dengan adanya komsos seperti ini, diharapkan terbinanya sinergitas antara Babinsa, Staf Desa, dan Tokoh Masyarakat semakin erat silaturahmi yang terjalin ke depan. Karena itu, diharapkan semua pihak berkomitmen untuk terus menjalin komunikasi yang positif dan saling mendukung guna menciptakan Desa Onyam yang lebih harmonis, aman, dan sejahtera." pungkas Danramil.
(Sumber Kodim 0510/Tigaraksa)
Tidak ada komentar:
Write komentar