Kasubditbinsat Sdircab Pusziad Pimpin Dalwasev Binsat di Yonzipur 9 Kostrad
Tanglineone (Jakarta) Kasubditbinsat Sdircab Pusziad Kolonel Czi M. Irfan Affandi, S.I.P,. M.I.P pimpin kegiatan Dalwasev Binsat di Yonzipur 9/LLB Divif 1 Kostrad. Rabu (18/10/2023).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk melaksanakan pengecekan kemampuan perorangan, pengecekan perlengkapan perorangan, kondisi gudang senjata dan munisi serta kondisi dapur dan penyiapan makan prajurit. Setelah pengecekan dilanjutkan dengan memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit.
Dalam kegiatan tersebut Mayor Czi Nanang Sujarwanto, S.E. selaku Komandan Batalyon memimpin langsung gelaran apel alarm kesiapsiagaan dengan menggelar seluruh pasukan dan alat peralatan yang dimiliki Yonzipur 9 Kostrad sebagai cerminan kesiapan satuan dalam menghadapi segala macam dinamika penugasan dan perintah Komando Atas yang bisa datang kapanpun.
Dalam pengarahannya, Kasubditbinsat Sdircab Pusziad Kolonel Czi M. Irfan Affandi, S.I.P,. M.I.P mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai kegiatan untuk pengendalian, pengawasan dan evaluasi kesiapan satuan diantaranya untuk meyakinkan satuan setiap saat siap digerakkan dalam situasi apapun dan kapanpun. (Penkostrad).
Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.
Tidak ada komentar:
Write komentar