Senin, 26 Agustus 2024

Sinergi Babinsa Dan Bhabinkamtimas Berikan Penyuluhan Pencegahan Perundungan Murid SDN Jengkol 2

    Agustus 26, 2024  

Sinergi Babinsa Dan Bhabinkamtimas Berikan Penyuluhan Pencegahan Perundungan Murid SDN Jengkol 2

Kodam Jaya, Tigaraksa  – Babinsa Desa Jengkol Serka H. Budi Sutopo bersinergi dengan Bhabinkamtibmas hadiri dan memberikan materi dalam kegiatan Penyuluhan Pemahaman dan Sikap terhadap Perundungan Anak kepada masyarakat terkhusus siswa-siswi SDN Jengkol 2.

Kegiatan ini dilaksanakan di SD Negeri Jengkol 2 di Desa Jengkol, Kecamatan Kresek, Kabupaten Tangerang, Minggu (25/09/2023) untuk menyampaikan penyuluhan mengenai pemahaman dan sikap terhadap perundungan anak.

Kegiatan ini dimulai dengan sambutan yang disampaikanPlt. Pengawas Sekolah Ibu Kartini Mulya Sari, S. Pd m, dilanjutkan Kepala Desa Jengkol Muhamad Kodrat Ghandi.

Dalam materinya oleh Kanit Binmas Ipda Marwata SH menyampaikan bahwa pencegahan perundungan dengan menjelaskan, berbagai cara untuk mencegah perundungan dan pentingnya membangun lingkungan yang aman bagi anak-anak. 

Sedangakan, Serka H. Budi Sutopo memberikan materi tentang pencegahan bullying, dengan fokus pada identifikasi dan penanganan kasus bullying di lingkungan sekolah.

"Kerjasama antara aparat keamanan, sekolah, dan masyarakat sangat penting dalam melindungi anak-anak dari perundungan," kata Serka H. Budi Sutopo. 

"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada siswa-siswi dan masyarakat mengenai pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan aman." ujarnya.

"Dengan diadakannya penyuluhan ini, diharapkan siswa-siswi SDN Jengkol 2 dan masyarakat sekitar dapat lebih sadar akan dampak perundungan dan aktif dalam mencegahnya." katanya diakhir materi.

Di akhir sesi, Ustad Rasidi memimpin doa bersama untuk memohon perlindungan dan bimbingan dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi anak-anak. Acara ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol komitmen semua pihak terhadap upaya pencegahan perundungan.

Hadir dikegiatan itu, Kepala Desa Jengkol Muhamad Kodrat Ghandi, Babinsa Desa Jengkol Serka H. Budi Sutopo, Polsek Kresek Kanit Binmas Ipda Marwata SH. Kepala sekolah SD Negeri Jengkol 2 H. Suryadi, S. Pd, Plt. Pengawas Sekolah Ibu Kartini Mulya Sari, S. Pd, Komite Sekolah Ustad Rasidi, Staf Dewan Guru SD Negeri Jengkol 2, Wali Murid SD Negeri Jengkol 2 dan para siswa-siswi SD Negeri Jengkol 2.

Sumber Kodim 0510/Tigaraksa

Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write komentar
Proudly Powered by Blogger.