Kamis, 16 Januari 2025

Babinsa Koramil 14/Panongan Hadiri Musrenbang Tingkat Kelurahan.

    Januari 16, 2025  


Babinsa Koramil 14/Panongan Hadiri Musrenbang Tingkat Kelurahan. 

Kodam Jaya - Tigaraksa
Babinsa Kelurahan Mekar Bakti Koramil 14/Panongan Kodim 0510/Tigaraksa Sertu Bambang Pamuji menghadiri kegiatan Rapat Musrenbang Tahun Anggaran 2026 bertempat di Aula Kantor Kelurahan Mekar Bakti Kecamatan Panongan Kabupaten Tangerang Banten. Kamis (16/01/2025) 

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan adalah forum tahunan bagi para pemangku kepentingan (stakeholder) untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan (RKP) Tahun Anggaran yang direncanakan. Musrenbang kelurahan dilaksanakan dengan mengacu pada Rencana Strategis (Renstra) Kelurahan.

Turut hadir pada acara tersebut Sekcam Panongan Rizkya Fajar S.STP.MSI, Lurah Mekar Bakti Ucu Sudarsono, Sekel Mekar Bakti Ananda Risky S.STP, Ketua MUI Ustad Marda, Babinsa Sertu Bambang P, Binamas Aipda Antariksa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama dan PKK. 

Babinsa Sertu Bambang mengatakan bahwa Musrenbang tersebut merupakan wadah musyawarah agenda tahunan dalam rangka penyusunan rencana kerja Tahun 2026.

"Untuk diketahui bersama, Musrenbang yang dilakukan ini, merupakan wadah Musyawarah Agenda Tahunan, untuk menyiapkan rencana prioritas Tahun 2026, sehingga Lurah termasuk seluruh lembaga dan Tokoh Masyarakat yang hadir dipersilakan untuk melaksanakan Musyawarah bersama-sama melalui Forum Musrenbang ini,” ujarnya. 

Di tempat terpisah, Danramil 14/Panongan Kapten Cke Jitu Arman Sinaga, SH menyampaikan melalui Musrenbang diharapkan akan mampu membangun kesepahaman tentang kepentingan, serta kegunaan Pembangunan demi kemajuan Kelurahan Mekar Bakti.

“Dengan adanya kegiatan Musyawarah ini, diharapkan saran saran dari masyarakat terkait pembangunan yang harus diprioritaskan,” tambahnya. 

"Di forum musrenbang tersebut, masyarakat memberi masukan yang bersifat membangun dan menjadi prioritas, sehingga nanti bisa menjadi draft dalam rencana pembangunan pada anggaran tahun 2026," ujar Danramil.

Sumber Kodim 0510/Tigaraksa

Previous
Next Post
Tidak ada komentar:
Write komentar
Proudly Powered by Blogger.